Safari Tim PPMB 2024 STAIMI Jakarta ke Jawa Timur, Jawa Tengah dan DIY Yogyakarta

Dalam rangka sosialisasi program penerimaan mahasiswa baru (Program PMB) 2024, Tim PPMB Sekolah Tinggi Agama Islam Minhaajurroosyidiin (STAIMI) Jakarta telah melakukan safari ke berbagai sekolah menengah atas di Jawa Timur dan Jawa Tengah. Dalam kegiatan Safari tersebut, berhasil disosialisasikan Program PMB STAIMI Jakarta di tujuh Sekolah Menengah Umum atau Sekolah Menengah Kejuruan serta Pondok Pesantren Pelajar dan Mahasiswa (PPPM) di berbagai kota di Jawa Timur dan Jawa Tengah.

Tim PPMB STAIMI Jakarta 2024 yang bersafari terdiri atas Aselina Endang Trihastuti, Edy Supriadi, Sigit Wahyudi, dan Novita Zulfa Maulana. Adapun target kegiatan safari Tim PPMB adalah untuk menjaring calon mahasiswa baru STAIMI Jakarta tahun akademik 2024/2025. Kegiatan safari Tim PPMB diawali dari Gading Mangu, Kertosono, Jawa Timur pada tanggl 6 Maret, dilanjutkan ke Kota Solo, Jawa Tengah pada tanggl 7 Maret, serta Kota Yogyakarta dan Muntilan, DIY pada tanggl 8 Maret 2024.

Kunjungan Tim Safari PPMB STAIMI Jakarta di SMA dan SMK Budi Utomo, Gading Mangu, Jombang

Dalam kunjungan di SMU dan SMK Budi Utomo, Gading Mangu. Jombang, Tim PPMB STAMI Jakarta diterima oleh Sekretaris Yayasan bersama Kepala Sekolah dan jajaran guru SMU Budi Utomo. Dalam kesempatan yang sama dilakukan kegiatan sosialisasi PPMB STAIMI Jakarta, pemutaran video tentang kegiatan STAIMI Jakarta, pembekalan tentang motivasi dan jati diri serta testimoni tentang seputar kehidupan dunia kampus yang dihadiri oleh 350 siswa-siswi SMU Budi Utomo. Untuk menggalang partisipasi siswa-siswi yang hadir, dilaksanakan sesi diskusi dan diramaikan dengan quiz terkait berbagai topik pendidikan tinggi. Selain kunjungan ke SMA Budi Utomo, Tim PPMB STAIMI Jakarta juga berkunjung ke SMK Budi Utomo di kota yang sama dan menyerahkan poster promosi PPMB dan cendera mata dari STAIMI Jakarta.

Kunjungan Tim Safari PPMB STAIMI Jakarta di SMK Budi Utomo, Kertosono, Jawa Timur

Target kunjungan safari PPMB STAIMI Jakarta berikutnya adalah SMK Budi Utomo dan Pondok Pesantren Al Ubaidah, Kertosono, Jawa Timur. Di SMK Budi Utomo, Kertosono, Tim PPMB STAMI Jakarta melakukan kegiatan sosialisasi PPMB STAIMI Jakarta, pemutaran video tentang kegiatan STAIMI Jakarta, pembekalan tentang motivasi dan jati diri serta testimoni tentang seputar kehidupan dunia kampus yang dihadiri oleh 65 siswa-siswi SMK. Untuk menggalang partisipasi siswa-siswi yang hadir, dilaksanakan sesi diskusi dan diramaikan dengan quiz terkait berbagai topik pendidikan tinggi. Selain kunjungan ke SMK Budi Utomo, Tim PPMB STAIMI Jakarta juga berkunjung ke PONPES Al Ubaidah, Kertosono dan menyerahkan poster promosi PPMB serta cendera mata dari STAIMI Jakarta.

Kunjungan Tim Safari PPMB STAIMI Jakarta di PONPES Al-Ubaidah, Kertosono, Jawa Timur

Dalam perjalanan kembali ke Jakarta (7 Maret 2024), Tim PPMB STAMI Jakarta menyempatkan berkunjung ke (1) SMA Budi Utomo, Surakarta, dan (2) Pondok Pesantren Pelajar dan Mahasiswa (PPPM) Sabilul Muttaqin, Muntilan, Jawa Tengah, serta (3) PPPM Baitussalam, Kota Yogyakarta, DIY. Selain diterima oleh pengurus sekolah dan PPPM, tim PPMB STAIMI Jakarta juga menyerahkan poster promosi PPMB dan cendera mata dari STAIMI Jakarta. Perjalanan kembali Rombongan Tim PPMB STAMI Jakarta ke Jakarta dilakukan pada tanggal 8 Maret 2024.

Kunjungan Tim Safari PPMB STAIMI Jakarta di SMA Budi Utomo, Surakarta, PPPM Sabilul Muttaqin, Muntilan, Jawa Tengah, dan PPPM Baitussalam, Kota Yogyakarta, DIY
adminstaimi
Author: adminstaimi

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *